Resep Kue Lapis Kenyal Dan Nikmat

Leave a Comment


Bahan-bahan yang digunakan :

  • Tepung beras 200 grm
  • Tepung kanji 100 grm
  • Santan kelapa 750 ml, gunakan santan kental
  • Pewarna makanan secukupnya (saya gunakan warna ijo)
  • Gula pasir putih 250 grm
  • Daun pandan 2 lembar
  • Garam dapur halus ¼ sendok teh

Cara Membuat Kue Lapis Sederhana Enak :

  1. Silahkan rebus dahulu gula pasir, santan kelapa, daun pandan dan sedikit garam, aduk perlahan saja sampai benar- benar mendidih
  2. Bila sudah angkat dan saring hasil rebusan, sisihkan
  3. Siapkan wadah untuk membuat adonan dengan mencampur tepung beras dan tepung kanji.
  4. Tuangkan hasil rebusan tadi dan uleni adonan sampai licin
  5. Bila sudah silahkan bagi dua adonan dalam wadah yang berbeda, salah satu wadah adonan silahkan beri pewarna makanan yang anda inginkan
  6. Kemudian siapkan loyang, olesi terlebihdahulu dengan minyak setiap pinggirnya.
  7. Kemudian alasi bagian bawah dengan plastik tahan panas
  8. Masukan adonan warna hijau sebanyak 2 sendok sayur lalu ratakan, kemudian kukus selama 5 menit
  9. Angkat loyang, kemudian lapisi lagi dengan adonan warna putih sebanyak 2 sendok sayur juga, lalu ratakan kembali dan kukus selama 5 menit
  10. Lakukan sampai adonan habis
  11. Angkat dan potong kue lapis yang sudah matang, kue lapis siap disajikan.

Cukup mudah dan sederhana bukan pembuatan kue lapis sendiri, anda juga pasti langsung bisa membuatnya, untuk masalah warna silahkan sesuai selera, selamat mencoba.
Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar